Tingkatkan Keimanan dan Ketakwaan, WBP Wanita Lapas Amuntai Jalani Kegiatan Kerohanian Rutin -->

Tingkatkan Keimanan dan Ketakwaan, WBP Wanita Lapas Amuntai Jalani Kegiatan Kerohanian Rutin

28 Januari 2025, 10:28

Bangkapost - Warga binaan wanita Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIB Amuntai lakukan kegiatan kerohanian rutin untuk meningkatkan keimanan dan ketakwaan selama menjalani proses hukuman.Selasa (28/01/25).

Kegiatan kerohanian wbp wanita ini mandiri mereka lakukan secara rutin dengan rangkaian kegiatan shalat dhuha berjamaah dan pengajian termasuk membaca surah Yasin. 

Kegiatan kerohanian ini juga dibarengi dengan kegiatan kebersihan blok wanita. Mereka diberikan tugas untuk melakukan kegiatan kebersihan sebagai salah satu bentuk pembinaan dengan bertujuan memberikan ruang spiritual sekaligus memberikan pembinaan karakter wbp wanita di dalam lapas. Kegiatan kerohanian rutin ini merupakan salah satu bentuk kewajiban wbp wanita yang sedang menjalani proses hukuman. 

Kegiatan kerohanian rutin ini dapat menjadi bagian dari program rehabilitasi di Lapas Amuntai, menciptakan lingkungan yang mendukung perubahan positif dan mempersiapkan para WBP wanita untuk memulai babak baru dalam hidup mereka.

- Lapas Amuntai

TerPopuler