Bangkapost - Sehubungan dengan pemenuhan target kinerja B05 pada Surat Keputusan Menteri Hukum dan HAM Nomor M.HH-01.OT.01.01 Tahun 2024 tentang Rencana Aksi Percepatan Perjanjian Kinerja Tahun 2024 di Lingkungan Kementerian Hukum dan HAM.
Berkenaan dengan hal tersebut Direktorat Jenderal Pemasyarakatan akan melaksanakan Sosialisasi Telaahan Kebijakan Urgensi Litmas Online secara virtual, Kalapas Samarinda Hudi Ismono melalui jajaran Binadik hadir secara daring dalam kegiatan tersebut.
Kegiatan diikuti oleh Kasi Binadik Pariadi dan jajaran pada hari Jumat tanggal 1 Juni 2024 pukul 13.00 WITA bertempat di Ruang Kasi Binadik Lapas Samarinda.
Kepala Lapas Samarinda Hudi Ismono di tempat terpisah menghimbau kepada jajarannya untuk melaksanakan dan mempedomani arahan dalam penguatan tersebut untuk meningkatkan layanan demi terselenggara pelayanan publik yang semakin PASTI sesuai arahan Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Kalimantan Timur Gun Gun Gunawan dan Kepala Divisi Pemasyarakatan Heri Azhari.
- Lapas Samarinda