Bangkapost - Setiap harinya warga binaan Rumah Tahanan Negara (Rutan) Kelas IIA Palu Kanwil Kemenkumham Sulawesi Tengah selalu melaksanakan salat secara berjamaah ketika pada jam kamar hunian dibuka. Ini merupakan ibadah yang menjadi suatu kewajiban untuk dilaksanakan bagi umat Muslim tak terkecuali warga binaan, Kamis (22/2).
Bertempat di Masjid At-Taubah Rutan, Kekompakkan seperti ini sudah menjadi sesuatu yang biasa, melihat warga binaan melaksanakan salat secara berjamaah. Ini merupakan bentuk komitmen bahwa warga binaan Rutan Palu khususnya yang muslim konsisten dalam memperbaiki diri ke arah yang lebih baik dengan mendekatkan diri kepada tuhannya.
"Sebuah konsistensi terlihat dari warga binaan kita yang hari demi hari selalu bertambah motivasinya untuk berubah, dengan kompaknya mereka melaksanakan ibadah salat berjamaah menjadi tanda adanya perubahan tersebut," ucap Yansen, Kepala Rutan Palu.
Selain itu, Yansen, juga menambahkan terkait dengan pelaksanaan ibadah, warga binaan diberi hak penuh serta kelonggaran waktu.
"Kita terus berupaya memberikan pelayanan yang terbaik kepada warga binaan, terkhusus dalam hal menjalankan ibadahnya. Maka dari itu pada jam tutup kamar kita berikan toleransi waktu dan ini tetap dalam pengawasan petugas kita," tutupnya.
- Rutan Palu