Ciptakan Tata Kelola Pemerintahan Transparan & Akuntabel, Kakanwil Kemenkumham Sulteng Audiensi Bersama BPK Sulawesi Tengah -->

Ciptakan Tata Kelola Pemerintahan Transparan & Akuntabel, Kakanwil Kemenkumham Sulteng Audiensi Bersama BPK Sulawesi Tengah

18 Desember 2023, 13:35
Bangkapost - Ciptakan tata kelola pemerintahan yang transparan dan akuntabilitas, Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia Sulawesi Tengah (Kakanwil Kemenkumham Sulteng), Hermansyah Siregar lakukan audiensi dan sharing session perdana bersama Badan Pemeriksa Keuangan RI perwakilan Sulawesi Tengah, Senin, (18/12/2023).

Didampingi para Kepala Divisi, Hermansyah disambut langsung oleh Kepala BPK RI Sulteng, Binsar Karyanto beserta jajarannya di Ruangan Kerjanya. Kunjungan itu pun bukan hanya sebagai ajang untuk mempererat tali silaturahmi, namun bertujuan untuk mengoptimalkan dan mewujudkan akuntabilitas dalam tata kelola pemerintahan khususnya pengawasan keuangan yang lebih baik dan efisien.

“Ini menjadi momentum kami guna menguatkan silaturahmi dan sinergitas, tentu kita berharap agar kunjungan ini dapat menghasilkan akuntabilitas dalam tata kelola pemerintahan yang lebih baik dan efisien yang memiliki transparansi dan akuntabilitas yang baik,” jelas Hermansyah.

Dirinya pun berterima kasih atas sambutan hangat yang diberikan, ia berharap agar momentum tersebut juga memberikan kontribusi besar dalam pembangunan daerah.

“Tentunya kita mau pembangunan di daerah ini benar-benar berjalan baik, kami harap momentum ini adalah langkah awal sejarah baru,” tambahnya.

Menanggapi hal tersebut, Binsar Karyanto pun menyambut dengan positif maksud audiensi Kemenkumham Sulteng dan berharap melalui Koordinasi yang baik ini menjadi pondasi penting dalam mengawasi dan memastikan kepatuhan terhadap regulasi keuangan negara dan berkomitmen untuk terus meningkatkan kualitas pengawasan demi terwujudnya pemerintahan yang lebih transparan dan akuntabel di tingkat regional.

“Kita akan terus saling mendukung dalam membangun daerah ini, semoga saja ini menjadi pondasi penting dalam menguatnya tugas dan fungsi bersama, kita harus pastikan pemerintah yang lebih transparan dan akuntabel di daerah ini,” pungkasnya.

Audiensi antara Kemenkumham Sulteng dan BPK R.I Perwakilan Sulawesi Tengah ini merupakan langkah yang signifikan dalam memperkuat kerja sama antarinstansi pemerintah untuk meningkatkan tata kelola keuangan yang lebih baik dan transparan di wilayah Sulawesi Tengah.

- Kanwil Kemenkumham Sulteng

TerPopuler